Wednesday, February 17, 2021

Baca Novel & Webtoon I’m Just His Friend!



Kali ini Nuna Kookie akan memperkenalkan satu lagi webtoon yang terbit di Indonesia, yaitu: I’m Just His Friend!. Webtoon I’m Just His Friend! diadaptasi dari novel berjudul sama yang sudah tamat.

Sinopsis: Seorang gadis penggemar novel terlahir kembali sebagai Louise Sweeney, antagonis dari novel Academy’s Fake Lover. Dalam novel itu, Louise menjadi pengganggu dalam hubungan romantis dari pangeran mahkota Ian Odmonier Crond dan si gadis biasa Stella Lafice. Louise yang merupakan tunangan Ian sejak dalam kandungan sudah ditakdirkan menjadi gadis pencemburu yang akhirnya mendapatkan hukuman berat setelah menjadi wanita jahat. Bertekad untuk tetap hidup bersama keluarga yang menyayanginya, Louise berusaha keras untuk menjauhi Ian dan membiarkan cerita berjalan seperti novel. Dia pun meminta pertunangan mereka dibatalkan. Hanya saja, Ian yang kini ramah dan sedikit usil pada Louise hanya menangguhkan pertunangan mereka selama setahun. Jika salah satu dari mereka berpacaran dengan orang lain, pertunangan mereka akan dibatalkan. Namun, kalau setelah satu tahun mereka berdua tidak punya pacar, pertunangan mereka akan menjadi permanen dan Ia berjanji tidak akan pernah melepaskan Louise.

Judul bahasa Korea asli: 남자주인공의 여자사람친구입니다
Judul bahasa Indonesia: I’m Just His Friend!
Judul bahasa Inggris: I’m the Male Lead’s Female Friend, The Male Lead’s Villainess Fiancée (tidak resmi)
Judul bahasa Cina: 男主的女性朋友, 皇家婚約先保密

Info Novel
Novelis: RYU HEON (류희온)
Ilustrator sampul dan isi novel: DAL
Terbit: 4 November 2018-10 Maret 2019
Status: tamat
Jumlah bab dalam web novel (per 1 Desember 2020): 92 bab
Link baca novel bahasa Korea: Naver Series

Info Webtoon
Ilustrator webtoon: KAKON (카콘)
Terbit: 14 Agustus 2020-berlanjut
Status: berlanjut
Jumlah episode (per 1 Desember 2020): 16 episode gratis+5 episode berbayar (Naver), 21 episode berbayar (Naver Series)
Link baca webtoon bahasa Korea: Naver, Naver Series

Baca webtoon terjemahan bahasa Indonesia: Webtoon Indonesia (Baca di sini)
Genre: romansa
Rating: semua umur (SU)
Terbit: 7 Oktober 2020-berlanjut
Jumlah episode (per 1 Desember 2020): 10 episode gratis+5 episode berbayar
Jadwal terbit: Kamis

No comments:

Post a Comment